Rabu, 26 Juni 2024

Hari Bhayangkara Ke 78, Polres HST Laksanakan Khitanan Massal


Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Selatan - Polres HST menggelar acara khitanan massal dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78. Acara yang diselenggarakan di Aula Bhayangkara Polres HST pada hari Rabu (26/6/2024) ini dihadiri oleh 52 anak yang ada di Kab. HST.
Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K menyampaikan bahwa kegiatan khitanan massal ini merupakan bagian dari upaya Polres HST untuk mempererat hubungan baik dengan masyarakat sekaligus memberikan kontribusi positif bagi kesehatan anak-anak. "Kami sangat bangga dapat berkontribusi dalam acara ini sebagai bagian dari perayaan Hari Bhayangkara yang istimewa. Khitanan massal ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami terhadap kesehatan generasi muda di wilayah ini," ujar Kapolres HST, 

"Kami berterima kasih kepada Polres HST atas kepeduliannya dalam menyelenggarakan khitanan massal ini. Ini tidak hanya memberikan manfaat kesehatan, tetapi juga menjadi momen berharga dalam mempererat tali silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat," kata salah seorang orang tua yang hadir.

Dengan suksesnya acara khitanan massal ini, Polres HST berharap dapat terus berperan aktif dalam mendukung kesehatan dan kesejahteraan masyarakat di wilayahnya serta memperkuat sinergi positif antara kepolisian dan komunitas.

Hari Bhayangkara ke 78, Kapolres HST Lepas Tim Futsal Awak Media HST Dalam Rangka Turnamen Futsal Antar Awak Media


Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Selatan - Kapolres Hulu Sungai Tengah (HST), AKBP Jimmy Kurniawan melepas tim futsal dari HST untuk mengikuti turnamen futsal antar awak media, Rabu (26/6/2024).

Tim itu terdiri dari kolaborasi awak media dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) HST dan personel Humas Polres HST. Mereka akan bertanding dalam rangka turnamen futsal Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024 Polda Kalimantan Selatan.

"Tetap semangat, berikan penampilan terbaik saat pertandingan nantinya," pesan Kapolres HST, AKBP Jimmy Kurniawan.

Lebih lanjut, ia juga menyampaikan, pada prinsipnya turnamen ini merupakan ajang silaturahmi awak media dan polres se-Kalimantan Selatan. Untuk itu, tetap jaga sportivitas dalam pertandingan.

Ketua PWI HST, Syarifuddin mengatakan, pihaknya berterima kasih atas dukungan yang diberikan Kapolres HST dan jajaran untuk mengikuti turnamen ini.

Menurutnya, turnamen ini juga bukan ajang pertandingan semata, melainkan juga wadah kolaborasi untuk semakin mengeratkan lagi hubungan antar awak media dengan Polres HST.

"Terima kasih atas dukungan yang diberikan Kapolres dan jajaran. Semoga hubungan yang selama ini terjalin dengan baik semakin tambah erat," ujarnya.

Turnamen ini akan dibuka oleh Kapolda Kalsel, Irjen Pol Winarto yang diwakili oleh Kabid Humas Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol Adam, S.I.K bertempat di GOR Rudy Resnawan Banjarbaru, Rabu (26/6/2024) pagi.

Adapun pertandingan pertama yang akan dihadapi tim futsal HST nantinya melawan tim PWI Banjarbaru yang akan berlangsung di Banjarbaru Futsal Center, Kota Banjarbaru pukul 13.00 Wita.

Selasa, 25 Juni 2024

Polda Kalsel Berbagi Bantuan Sosial dan Gelar Bakti Sosial dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-78



Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar acara berbagi bantuan sosial dan bakti sosial yang berlangsung di Markas Komando Satuan Brigade Mobil (Mako Sat Brimob) Polda Kalsel, Banjarbaru, Selasa (25/6/2024).

Acara ini dihadiri oleh Kapolda Kalsel, Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel, beserta jajaran Pejabat Utama Polda Kalsel, Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel serta Forkopimda Kalsel, dan sejumlah masyarakat setempat. Kegiatan tersebut merupakan wujud nyata dari kepedulian Polri terhadap masyarakat, terutama dalam meningkatkan kesejahteraan dan mempererat hubungan antara kepolisian dengan warga.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H. mengatakan dalam sambutannya Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H. menyampaikan, bantuan sosial dan bakti sosial dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 ini digelar untuk membantu masyarakat kurang mampu khususnya ekonomi susah.

Bantuan yang diberikan Polda Kalsel meliputi 10.000 paket sembako, 161 bantuan bedah rumah yang tersebar di Kota Banjarbaru 1 unit, Kabupaten Banjar 10 unit, Batola 51 unit, Tapin 7 unit, HSS 51 unit, HST 10 unit, Balangan 4 unit, Tanbu 17 unit dan Kotabaru 10 unit.

Kemudian Polda Kalsel juga melaksanakan Bakti Religi sebanyak 166 berupa rehab tempat ibadah dan memberikan bantuan kepada tempat ibadah terdiri dari 149 Masjid, 31 Gereja, 8 Pura, 5 Wihara, dan 2 Klenteng.

Serta penyediaan air bersih dengan 7 sumur bor diwilayah Kalimantan Selatan diantaranya 1 titik di Kotw Banjarbaru, 2 titik di Kabupaten Banjar, 1 titik di HSS, 1 titik HST, 1 titik di Balangan dan 1 titik di Kotabaru.

“Hari Bhayangkara tahun ini kita peringati dengan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang membutuhkan,” ujar Kapolda Kalsel.

Acara berlangsung dengan lancar dan penuh kehangatan, menunjukkan sinergi yang baik antara Polri dan masyarakat. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan kehadiran Polri semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas, serta terus meningkatkan citra positif institusi kepolisian di mata publik.

Hari Bhayangkara yang diperingati setiap tahun pada tanggal 1 Juli ini, menjadi momentum bagi Polri untuk terus memperbaiki diri dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Polda Kalsel pun berkomitmen untuk terus hadir dan berperan aktif dalam membantu serta melayani masyarakat, demi terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayah Kalimantan Selatan.

Rangkaian Hari Bhayangkara ke 78, Polres HST Bagikan 400 Peket Sembako


Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Selatan - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Hulu Sungai Tengah menggelar serangkaian kegiatan bantuan sosial yang bertujuan untuk membantu masyarakat dan mempererat hubungan antara polisi dan warga. Kegiatan ini berlangsung di berbagai lokasi di wilayah hukum Polres HST dan melibatkan berbagai elemen masyarakat. Selasa 25/6/2024
Kapolres HST, AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K., menyatakan bahwa kegiatan bantuan sosial ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk selalu hadir dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. "Hari Bhayangkara bukan hanya perayaan bagi kami, tetapi juga momentum untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat dan memberikan kontribusi positif bagi mereka," ujarnya.

Salah satu kegiatan utama dalam rangkaian bantuan sosial ini adalah pembagian paket sembako kepada keluarga kurang mampu, paket sembako telah disiapkan dan sebanyak 400 paket sembako yang didistribusikan kepada masyarakat  

 "Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat, terutama di tengah kondisi ekonomi yang masih sulit," tambahnya.

 Kapolres juga berpesan kepada seluruh anggota Polres HST untuk terus berperan aktif dalam kegiatan sosial dan menjaga hubungan baik dengan masyarakat.

Kegiatan ini mendapatkan sambutan positif dari masyarakat. Banyak warga yang merasa terbantu dengan adanya bantuan ini. "Kami sangat berterima kasih kepada Polres HST atas bantuan yang diberikan. Ini sangat berarti bagi kami," kata salah satu warga penerima bantuan.

Polres HST berharap bahwa kegiatan bantuan sosial ini tidak hanya memberikan manfaat langsung kepada masyarakat, tetapi juga dapat meningkatkan kepercayaan dan kerjasama antara Polri dan masyarakat. "Kami berkomitmen untuk terus hadir dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Semoga Hari Bhayangkara ini menjadi momentum untuk memperkuat sinergi kita semua," tutupnya.

Senin, 24 Juni 2024

*Jelang Hari Bhayangkara Ke-78, Jajaran Mabes Polri Ziarah ke TMP Kalibata




Jakarta – Wakapolri Komjen Agus Andrianto mewakili Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo beserta Pejabat Utama (PJU) Mabes Polri berziarah serta tabur bunga ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Senin (24/6/2024). 

Ziarah serta tabur bunga ini merupakan bagian dari rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2024 mendatang. Selain itu, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun menjelang momen HUT Bhayangkara.

Ziarah ini merupakan wujud untuk mengenang nilai-nilai perjuangan maupun keteladanan dari seluruh pahlawan Negara Indonesia. Dengan mengenang dan merefleksikan keteladanan serta perjuangan para pahlawan, hal ini bisa menjadi semangat untuk seluruh personel Polri dalam menghadapi seluruh tantangan maupun tugas kedepannya. 

Sebelumnya Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, mengatakan berbagai kegiatan dilakukan Polri jelang Hari Bhayangkara. Salah satunya adalah melaksanakan ziarah di TMP kalibata

"Untuk memperingati Hari Bhayangkara ke-78 Polri mengadakan rangkaian kegiatan tradisi serta lomba-lomba yang dibuka untuk umum," ujar Brigjen Trunoyudo di Mabes Polri, Senin (19/6).

Adapun tema Hari Bhayangkara tahun ini yakni 'Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas'.

Kapolres HST Pimpin Upacara Ziarah dan Tabur Bunga Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke 78




Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Selatan - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Hulu Sungai Tengah (HST) AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K., memimpin upacara ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kesuma Bangsa yang terletak di Kecamatan Batu Benawa kab HST. Senin 24/6/2024

Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K.,  mengingatkan pentingnya momentum Hari Bhayangkara sebagai momen untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam melaksanakan tugas negara.

"Dengan adanya Hari Bhayangkara ke-78 ini, mari kita jadikan momentum untuk terus menggali semangat pengabdian kepada masyarakat dan negara seperti yang telah ditunjukkan oleh para pahlawan kita," ujarnya

Acara ziarah di Taman Makam Pahlawan Kesuma Bangsa ini turut diisi dengan penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjasa bagi bangsa dan negara. Para peserta upacara tampak khusyuk dan hikmat dalam melaksanakan prosesi ziarah, mengenakan seragam lengkap sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasa yang telah diberikan oleh para pahlawan.

Diharapkan dengan dilaksanakannya upacara ziarah ini, semangat dan dedikasi para anggota kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dapat terus ditingkatkan, sejalan dengan semangat Bhayangkara yang selalu siap mengabdi dan melindungi masyarakat.

Acara ziarah di Taman Makam Pahlawan Kesuma Bangsa ini diakhiri dengan doa bersama untuk para pahlawan, serta komitmen untuk terus menjaga dan menghormati nilai-nilai kepahlawanan dalam melaksanakan tugas kemanusiaan bagi bangsa dan negara Indonesia.

Sambut Hari Bhayangkara Ke-78, Polda Kalsel Ziarah TMP dan Tabur Bunga di Laut



Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Winarto, S.H., M.H. memimpin upacara ziarah di Taman Makam Pahlawan Bumi Kencana Banjarbaru, Senin (24/6/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan tradisi yang rutin dilaksanakan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam tugas.
Upacara dimulai pada pukul 08.00 WITA dengan dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polda Kalsel dan perwakilan dari berbagai satuan kerja di lingkungan Polda Kalsel. Prosesi ziarah diawali dengan upacara penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga oleh Irjen Pol Winarto sebagai tanda penghormatan dan penghargaan atas pengorbanan para pahlawan.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H., mengatakan dalam keterangannya Kapolda Kalsel menyampaikan ziarah yang dilaksanakan serentak ini untuk mengenang para pahlawan.

"Kegiatan ini tidak hanya dilaksanakan oleh Polda Kalsel saja namun juga melibatkan seluruh Polres hingga Polsek dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78," ucap Kapolda Kalsel.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto berharap, dengan mengenang para pahlawan, kita bisa eksis dan terus memegang teguh prinsip-prinsip kepolisian, prinsip-prinsip Bhayangkara agar kedepannya kita tidak membuat malu pahlawan-pahlawan yang telah mendahului kita.

Selain ziarah ke Taman Makam Pahlawan Bumi Kencana Banjarbaru, Polda Kalsel dalam kesempatan yang sama juga melaksanakan Upacara Tabur Bunga di Laut yang dipimpin oleh Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.H., S.I.K., M.H. dengan menaiki Kapal KP Kresna 7004 Korpolairud Baharkam Polri. Ziarah dan Tabur bunga di laut dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 ini dihadiri juga Para Pejabat Utama Polda Kalsel, Kapolresta Banjarmasin, Kapolres Banjarbaru, dan Kapolres Banjar.

Mahasiswa Beri Apresiasi Polri Berpredikat Lembaga Bercitra Baik Versi Litbang Kompas




Jakarta — Mahasiswa Apresiasi Polri atas hasil survei Litbang Kompas baru-baru ini. Dalam survei tersebut Polri menempati urutan teratas setelah TNI sebagai lembaga yang memiliki citra terbaik. 

"Kami dari DPP PMPI sangat mengapresiasi hasil rilis dari survei dari rilis Litbang Kompas terkait dengan citra positif lembaga negara," ujar Ketua Umum Persatuan Mahasiswa Pencinta Tanah Air Indonesia (PMPI) Khusniyati, Sabtu (22/6/2024).

Dalam survei itu Polri mendapatkan kepercayaan publik sangat tinggi, yakni 73,1%. Angka itu beranjak naik dibanding pada Agustus 2023 sebesar 66% dan Desember 2023 sebesar 71,6%.

"Alhamdulillah Polri mendapatkan 73,1 % dari 1.200 responden di seluruh tanah air dari Sabang sampai Merauke di 38 provinsi," ucap Khusniyati.

Menurut Khusniyati, angka tersebut membuktikan bahwa Polri dekat dengan masyarakat. Hal ini tak lepas dari kerja keras Polri dibawah komando Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Oleh sebab itu, Khusniyati berharap Polri terus menjadi pengayom di tengah masyarakat dengan humanis dan profesional.

"Kami berharap bahwa Polri akan terus humanis dan semakin profesional dalam mengayomi masyarakat," tutupnya.

Sebelumnya Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho mengatakan, bahwa kepercayaan publik terhadap Polri meningkat karena transformasi Polri melalui program Presisi (prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan) yang digagas oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

“Alhamdulillah masyarakat semakin percaya terhadap Polri, pada survei oleh Litbang Kompas kemarin sudah dirilis menjelang HUT Bhayangkara naik menjadi 73%. Kami Apresiasi dan Mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat serta mohon doa dan dukungannya, mudah-mudahan ini menjadi berkah buat kepolisian sebelum ultah kepolisian agar kinerja kepolisian semakin baik lagi,” kata Sandi, Jumat (21/6).

Pengamanan Ketat Menyambut Peluncuran Pilkada 2024 Kab. HST , Polres HST Libatkan 139 Personel dan Instansi Terkait




Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Selatan - Polres HST bersama Instansi Terkait telah mengintensifkan langkah-langkah keamanan dalam menyambut peluncuran Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada tahun 2024. Langkah ini diambil guna memastikan pelaksanaan proses demokrasi berjalan lancar dan aman bagi seluruh masyarakat. Bertempat di Lapangan Dwi Warna Barabai Kab HST. Minggu 23/6/2024
Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K menyampaikan bahwa Polres HST juga menjalin kerjasama erat dengan TNI dan instansi terkait lainnya dalam operasi pengamanan Pilkada ini. "Kami berkoordinasi dengan baik untuk menjamin keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada berlangsung," ucapnya 

Dengan pengamanan yang ketat ini, diharapkan masyarakat HST dapat berpartisipasi dalam Pilkada dengan tenang dan aman. Pihak kepolisian juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi kondusif, serta melaporkan segala bentuk potensi gangguan keamanan kepada pihak berwajib. Tutup nya

Minggu, 23 Juni 2024

Akpol 1992 Pratisara Wirya Gelar Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan di Kalimantan Selatan dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78



Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, angkatan Akpol 1992 yang dikenal dengan nama Pratisara Wirya menggelar acara bakti sosial dan bakti kesehatan di Kalimantan Selatan, Minggu (23/6/2024). Acara ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan.

Kegiatan ini dilaksanakan di beberapa tempat di Banjarmasin yang dipimpin Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H., dihadiri Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Lynda Winarto, Wakapolda Kalsel, Irwasda Polda Kalsel beserta Pejabat Utama Polda Kalsel dan Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel.

Selain itu hadir juga rombongan Akpol 1992 dari Mabes Polri diantaranya Dir Gakkum Korlantas Polri Brigjen Pol R. Slamet Santoso, S.H., S.I.K. selaku Ketua Panitia Bakti Akpol 1992 Pratisara Wirya, beserta Brigjen Pol Aby Nursetyanto, S.H., S.I.K., Brigjen Pol Hery Santoso, S.I.K., M.H., Brigjen Pol Slamet Haryadi, Kombes Pol Erdi Adrimurlan Chaniago, S.I.K., M.Si., dan Kombes Pol Nelson Pardamean Purba, S.I.K., M.H.

Acara ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat yang turut serta dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan oleh Akpol 1992 Pratisara Wirya.

Dalam acara bakti kesehatan, Pratisara Wirya menyediakan layanan medis gratis, berupa Khitanan, Stunting / Ibu Hamil, Pemeriksaan kesehatan dan Donor darah. Selain itu, juga dibagikan 5 buah alat kesehatan berupa Kursi roda dan Tongkat kruk untuk masyarakat yang membutuhkan.

Sementara itu, dalam Bakti Sosial Akpol 1992 dibagikan sembako gratis sebanyak 500 paket serta Pasar Murah dan Bazar UMKM sebanyak 1.000 paket kepada keluarga kurang mampu yang ada wilayah Banjarmasin maupun warga pesisir sungai.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan hari ini berupa Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan seperti Khitanan, Donor darah, Stunting / Ibu Hamil, dan Pemeriksaan kesehatan.

Selain itu, juga ada Bedah rumah diwilayah Kabupaten Tabalong dan Sumur bor di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST).

Kegiatan yang digelar Akpol 1992 Pratisara Wirya ini pun mendapatkan antusias tinggi dari warga masyarakat Kalimantan Selatan dilibatkan sebanyak 15.000 orang, sehingga dalam waktu dekat juga akan kembali digelar kegiatan seperti yang berlangsung saat ini.

“Puncak kegiatan Akpol 1992 Pratisara Wirya akan dilaksanakan pada bulan Juli,” terang Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto.

Selaku perwakilan Akpol 1992 Kapolda berharap kegiatan ini dapat meringankan beban masyarakat dan bermanfaat bagi masyarakat, serta kedepannya Polri tetap dapat melayani masyarakat dan masyarakat dapat lebih percaya terhadap Polri.

Sabtu, 22 Juni 2024

Wakapolri Minta Lulusan S1, S2 dan S3 STIK Tahun 2024 Mampu Jadi Agen Perubahan





Jakarta - Lemdiklat Polri menggelar acara Penutupan Pendidikan dan Wisuda Sarjana ilmu Kepolisian Program Pendidikan Strata Satu (S-1) angkatan ke-81/Widya Wira Satya dan Program Pascasarjana (S-2) serta Doktoral (S-3) di Auditorium Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Jakarta, Kamis (20/6/2024).

Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto membacakan amanat dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Sebelum membacakan pesan dari Kapolri, Agus mengingatkan para wisudawan untuk menjaga kehormatan institusi dan menjadi agen perubahan dalam pelayanan untuk masyarakat.

Menurut orang nomor dua di Korps Bhayangkara, apa yang dikerjakan pada masa lalu atau masa yang akan datang akan berdampak pada institusi kepolisian "Pada rekan-rekan sekalian yuk kita jaga institusi yang kita cintai ini bersama-sama. Bukan hanya tugas pak Kapolri. Hak institusional kepolisian kita semua sama, dari pak Kapolri hingga pangkat yang paling rendah sama, setiap kita mempunyai kewajiban menjaga institusi ini bersama-sama," kata Wakapolri.

Oleh karena itu para wisudawan yang telah mendapatkan ilmu dari Lemdiklat Polri jangan hanya sekedar dipelajari dan diucapkan. "Tadi rekan-rekan telah mengucapkan ikrar wisuda S1, S2 dan S3. Apa yang rekan-rekan tulis dan ucapkan tidak ada gunanya, kalau tidak diimplementasikan. Menjunjung tinggi kebenaran, prakteknya itu saja sudah hebat," kata Wakapolri.

Komjen Agus berujar bahwa program Kapolri dengan Polri Presisi mengharapkan dan mencita-citakan institusi ini harus sempurna tidak boleh ada yang meleset sedikit pun. "Rekan-rekan dituntut untuk menjadi agen-agen perubahan di dalam institusi ini, banyak masalah yang harus diselesaikan, banyak PR yang harus kita kerjakan," ucapnya. 

Ilmu pengetahuan dan kepandaian yang didapat oleh wisudawan kata Agus merupakan amanah atau titipan dari Yang Maha Kuasa. Dirinya berharap bisa digunakan untuk menjadi bagian yang bisa memberi solusi permasalahan yang ada di masyarakat.

"Begitu besar kewenangan yang dititipkan oleh negara kepada kita, yang bisa kita gunakan untuk menjadi bagian yang bisa memberi solusi permasalahan yang ada di masyarakat," tandasnya.

Menurutnya dengan konsistensi dan komitmen para calon pimpinan Polri di masa depan ini bisa membangun karakter perorangan yang dapat berkontribusi bagi institusi Polri. "Kalau tidak mampu berprestasi, jangan buat masalah," ucapnya.

Agus juga mengingat apa yang disampaikan mantan Kapolri Jenderal (Purn) Idham Azis. Bahwa apa yang diambil oleh seorang pimpinan adalah tanggung jawab. "Yang boleh diambil masing-masing pimpinan hanya tanggung jawab. Tidak boleh ambil yang lain dari anggota. Sampaikan hak-hak anggota, berikan hak-hak masyarakat, apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab kita kerjakan, sehingga kita kita mampu menjadi pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat pada masanya," pungkasnya.

Selanjutnya Wakapolri menyampaikan amanat dari Kapolri dan berterima kasih atas mantan Kapolri Jenderal (Purn) Sutarman, Kalemdiklat Polri, seluruh pejabat utama Mabes Polri, Sestama Lemhanas Komjen Panca Putra Simanjuntak, Komisioner Kompolnas, guru besar, para dosen dan civitas akademika STIK Lemdiklat Polri.

Kapolri mengucapkan selamat dies natalis ke-78 STIK Lemdiklat Polri. Sigit berharap, STIK Polri dapat mencetak perwira sarjana ilmu kepolisian yang profesional dan bermoral serta menjadi pusat pengkajian permasalahan kepolisian, pengembangan ilmu dan teknologi kepolisian.

"Saya sampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Kalemdiklat Polri, Ketua STIK, Senat, para guru besar, dosen beserta civitas akademika STIK Lemdiklat Polri atas keberhasilan penyelenggaraan program pendidikan baik S1, S2 dan S3 yang telah memberikan kemajuan bagi perkembangan Lemdiklat Polri," kata Agus mewakili Kapolri.

Berbagai terobosan telah diberikan kepada institusi Polri, diantaranya; meningkatkan kualitas pengajaran dengan menambah kapasitas dosen, memperbaiki sistem belajar dan penilaian ujian, pengembangan akreditasi jurnal STIK Polri dan kemampuan penyelesaian masalah.

Selain itu juga menetapkan pembangunan zona integritas, kemudian merevisi kurikulum pendidikan yang diseleraskan dengan perkembangan teknologi dan kehidupan masyarakat, melakukan renovasi dan peningkatan fasilitas gedung perkuliahan, menyelenggarakan seminar bertaraf internasional, mengadakan kerjasama dengan Universitas Bina Nusantara, lalu mengadakan kerjasama dengan pihak luar negeri seperti New Zealand, Inggris dan Korea Selatan dalam bentuk short course.

"Atas nama pimpinan Polri, selamat dan sukses kepada 180 wisudawan S1, 31 wisudawan S2 dan lima wisudawan S3 karena telah berhasil menyelesaikan pendidikan," kata Kapolri dalam amanatnya.

"Bagi yang mendapatkan penghargaan janganlah berpuas diri dan bagi yang belum tetap bersemangat. Yang terpenting bagaimana rekan-rekan bisa mengaplikasikan ilmu yang dimiliki sebagai bekal ketika kembali bertugas di lapangan, sehingga mampu mendapat penghargaan dari masyarakat," tandasnya.

Selain pesan dari Wakapolri dan amanat dari Kapolri, dalam acara penutupan pendidikan dan wisuda mahasiswa STIK, sebelumnya juga ada orasi ilmiah oleh Kasespim Lemdiklat Polri Irjen Pol. Prof. Dr. Chryshnanda Dwi Laksana. Orasi berjudul "Implementasi Ilmu Kepolisian Dalam Mendukung Grand Strategy Polri Melalui Transformasi Digital Menuju Indonesia Emas" yang merupakan tema dalam upacara wisuda pada tahun ini.

Kapolri Buka Bhayangkara Fun Walk 2024: Bersama Bergerak untuk Persatuan




Polri menggelar Bhayangkara Fun Walk 2024 guna menyambut HUT Bhayangkara ke-78 pada Juli mendatang. Acara ini dibuka langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Lapangan Bhayangkara, Jakarta Selatan pada Sabtu (22/6/2024).

Selain Kapolri, tampak hadir Menko Polhukam Hadi Tjahjanto, Jaksa Agung ST Burhanudin dan KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak yang ikut membuka acara dengan mengibarkan bendera.

Kapolri menuturkan, Bhayangkara Fun Walk 2024 adalah salah satu kegiatan dalam melaksanakan rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara ke-78. Adapun tema fun walk ini adalah 'Berjalan dalam Kesatuan'.

"Hari ini kita melaksanakan gerak jalan bersama antara TNI Polri, Kejaksaan dan kemudian teman-teman dari OKP OKP kemahasiswaan. Tentunya sesuai dengan temanya bahwa kita bersama-sama bergerak untuk persatuan dan tentunya kita harapkan bahwa dengan bersama-sama dan bersatu kita bisa membangun dan menjaga Indonesia untuk bisa lebih baik," kata Kapolri.

Mantan Kabareskrim Polri ini menuturkan, ada berbagai macam kegiatan selain fun walk yang menjadi rangkaian HUT Bhayangkara ke-78, mulai dari bakti sosial, bakti kesehatan, dan upacara pada 1 Juli mendatang.

"Rencana akan kita laksanakan di Monas, dengan melibatkan masyarakat juga dan kita harapkan kegiatan ini juga menjadi simbol bahwa Polri bersama-sama dengan TNI dan seluruh stakeholder terkait yang lain selalu bersama-sama untuk rakyat Indonesia," ucapnya.

Dalam Bhayangkara Fun Walk ini ada dua klaster kegiatan. Pertama parade budaya dan seni dengan jarak tempuh 3,1 km dan untuk fun walk umum sekitar 4,2 km. Adapun pesertanya untuk parade seni dan budaya sebanyak 400 orang. Sementara untuk fun walk umum diikuti kurang lebih 4.000 orang baik anggota TNI-Polri dan masyarakat umum.

Fun walk pun diisi dengan games dan doorprize untuk anggota TNI-Polri serta masyarakat yang menjadi peserta. Diharapkan acara ini bisa melestarikan budaya Indonesia, memberikan hiburan, pola hidup sehat dan mempererat persatuan dan kesatuan bangsa.

Jumat, 21 Juni 2024

Hasil Survei Citra Naik 73,1%, Polri Terus Genjot Kinerja dan Pelayanan Publik untuk Masyarakat




Jakarta - Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Sandi Nugroho menuturkan bahwa masyarakat semakin percaya terhadap institusi Polri. Hal itu menanggapi hasil survei Litbang Kompas yang menunjukkan tren kenaikan citra positif terhadap Polri.

Sandi mengatakan, kepercayaan masyarakat terhadap Polri terus meningkat menjadi 73,1% pada Juni 2024. Hasil tersebut lebih meningkat dari survei Litbang Kompas sebelumnya yakni pada Agustus 2023 sebesar 66% dan Desember 2023 yakni 71,6%. Jenderal bintang dua ini mengatakan, bahwa kepercayaan publik terhadap Polri meningkat karena transformasi Polri melalui program Presisi (prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan) yang digagas oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

"Alhamdulillah masyarakat semakin percaya terhadap Polri, pada survei oleh Litbang Kompas kemarin sudah dirilis menjelang HUT Bhayangkara naik menjadi 73%. Mohon doanya, mudah-mudahan ini menjadi berkah buat kepolisian sebelum ultah kepolisian agar kinerja kepolisian semakin baik lagi," kata Sandi kepada wartawan, Jumat (21/6/2024).

Menurutnya, hasil penilaian masyarakat yang positif terhadap Polri menjadi penyemangat agar kinerja kepolisian semakin baik lagi. Dikatakannya, Litbang Kompas telah menyusun berbagai indikator dalam survei tersebut yang menyebabkan kenaikan citra Polri.

"Berbagai indikator yang sudah disusun oleh Litbang Kompas tentu saja secara komperhensif baik itu mencakup masalah integritas, komitmen pimpinan, demikian juga perubahan yang sudah dilaksanakan oleh Polri dalam meningkatkan kinerja dan meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat," pungkasnya.

Seperti diketahui, hasil survei Litbang Kompas periode Juni 2024, menunjukkan peningkatan citra terhadap delapan Lembaga negara. Polri berada diperingkat dua teratas dengan kepuasan mencapai 73,1%.

Survei dilakukan pada 27 Mei-2 Juni 2024 melalui wawancara tatap muka kepada 1.200 responden yang dipilih secara acak dengan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 38 provinsi. Tingkat kepercayaan metode tersebut 95% dan margin of error plus minus 2,83%. Litbang Kompas menyatakan bahwa survei ini sepenuhnya dibiayai oleh harian Kompas.

Berikut hasil survei Litbang Kompas periode Juni 2024 terkait penilaian citra sejumlah lembaga negara: TNI: 89,8 persen, Polri: 73,1 persen, DPD: 68,6 persen, Kejaksaan: 68,1 persen, MA: 64,8 persen, DPR: 62,6 persen, MK: 61,4 persen, KPK: 56,1 persen.

Polda Kalsel Resmi Pindah ke Banjarbaru





Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) menggelar upacara perpindahan Markas Komandan, Jumat (21/6/2024). Upacara ini ditandai dengan berpindahnya Pataka "Tunggal Dharma Visuda" dari Banjarmasin ke Banjarbaru.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H. menuturkan, Upacara yang berlangsung khidmat ini dipimpin langsung Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H., dihadiri Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel, Wakapolda Kalsel, Irwasda Polda Kalsel, Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel dan Kapolres/Ta Jajaran Polda Kalsel. Acara ini menjadi momentum bersejarah bagi Polda Kalsel dalam rangka meningkatkan pelayanan dan kinerja kepolisian di wilayah tersebut.

Pataka "Tunggal Dharma Visuda" yang menjadi simbol kebanggaan Polda Kalsel, diarak dengan penuh kehormatan dari markas lama di Banjarmasin menuju markas baru di Banjarbaru. Prosesi pengarakannya melibatkan sejumlah personel kepolisian yang dengan penuh semangat dan disiplin menjalankan tugasnya.

Kombes Pol Adam Erwindi menyampaikan, dalam keterangannya Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto mengatakan kegiatan ini merupakan tradisi perpindahan kantor/markas dari Kota Banjarmasin ke Kota Banjarbaru. "Dengan upacara ini, menandakan bahwa Polda Kalsel sudah resmi berkantor di Banjarbaru," ucap Kapolda Kalsel.

Meskipun kantor sudah berpindah namun ada beberapa Satker yang masih belum pindah ke kantor di Banjarbaru, dikarenakan masih ada gedung yang belum selesai dibangun. Sedangkan pelayanan masih menyesuaikan dengan kondisi saat ini.

Kapolda menerangkan bahwa kantor Polda yang lama di Banjarmasin, akan ditempati/dipakai oleh Polresta Banjarmasin sedangkan Mako Polresta Banjarmasin akan digunakan oleh Rumah Sakit Bhayangkara.

Lebih lanjut, dengan berpindahnya Mako Polda Kalsel ke Banjarbaru, akan semakin mudah menjalin kerjasama, koordinasi dan komunikasi dengan berbagai pihak sebab, terlebih kedepannya perkantoran-perkantoran akan berada di sekitar lingkup Pemerintah Provinsi Kalsel di Banjarbaru.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto berharap dengan Mako Polda yang baru ini agar seluruh anggota Kepolisian dapat lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan masyarakat pun lebih bisa terlayani dengan adanya Mako Polda baru.

"Perpindahan ini bukan sekadar perubahan lokasi, tetapi juga merupakan bagian dari upaya kami untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dan memperkuat sinergi dengan berbagai pihak," ujarnya.

Menhan Prabowo Subianto Terima Penghargaan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama Polri



Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto menerima tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Utama dari Polri. Penyematan tanda kehormatan itu dilaksanakan di Rupattama Markas Besar (Mabes) Polri, Jakarta Selatan, pada Kamis (20/6/2024) siang.

Mengenakan jas dan kopiah, Prabowo tiba di Mabes Polri sekitar pukul 14.00 WIB disambut Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Wakapolri Komjen Pol. Agus Andrianto dan para Pejabat Utama Mabes Polri lainnya. 

Asisten Kapolri Bidang SDM Irjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan penghargaan Bintang Bhayangkara Utama Polri kepada Menhan Prabowo adalah bentuk apresiasi terhadap kerjasama dalam mengamankan NKRI.

“Hari ini Kapolri memberikan penghargaan kepada Menhan Prabowo Subianto Bintang Bhayangkara Utama Polri. Ini adalah penghargaan yang diberikan atas hubungan timbal balik dan Kerjasama dalam upaya peningkatan keamanan NKRI.”ujar Irjen Pol Dedi Prasetyo.

Irjen Pol Dedi Prasetyo menambahkan Menhan Prabowo memiliki jasa besar untuk kemajuan dan pengembangan institusi Polri. 

Dalam berbagai kesempatan Prabowo Subianto terus mengingatkan peran dan fungsi TNI bersama Polri yang sangat penting bagi rakyat dan juga negara. 

Dukungan kepada penguatan Polri juga pernah disampaikan Prabowo saat menjadi pembicara dalam dialog kebangsaan di Sekolah Staf dan Pimpinan Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Sespim Lemdiklat) Polri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. 

Saat itu Menhan Prabowo menegaskan TNI dan Polri adalah jaminan terakhir NKRI. Untuk itulah rakyat membutuhkan TNI-Polri yang kuat dengan kualitas SDM tangguh dan unggul. 

Penghargaan Bintang Bhayangkara Utama adalah tanda kehormatan yang diberikan oleh Pemerintah Republik Indonesia untuk menghormati jasa seseorang memajukan dan mengembangkan Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Dalam Peraturan Kapolri Nomor 4 Tahun 2012 disebutkan, terdapat tiga tanda kehormatan Bintang Bhayangkara, yakni Bintang Bhayangkara Utama, Bintang Bhayangkara Pratama, dan Bintang Bhayangkara Nararya. Bintang Bhayangkara Utama kelas tertinggi, disusul Bhayangkara Pratama dan Bhayangkara Nararya.

Kamis, 20 Juni 2024

Cegah Judi Online, Wakapolres HST Pimpin Pemeriksaan Hp Anggota


Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Selatan -Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K yang diwakili Wakapolres Kompol I Nyoman Widiarsana, S.H didampingi PJU Polres HST melakukan pengecekan (HP) milik para personel. Hal ini dikarenakan maraknya pemberitaan terkait oknum anggota POLRI yang terjerat kasus perjudian secara daring tersebut bertempat di lapangan apel Polres HST, 

Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K melalui Wakapolres Kompol I Nyoman Widiarsana, S.H mengatakan, pemeriksaan HP ini bertujuan mencegah para personel untuk bermain judi online.

“Setelah ini para personel silahkan keluarkan HP nya masing-masing, saya akan melakukan pengecekan untuk mencegah para personel dari bermain judi online ” ucapnya 

Beliau juga menegaskan bahwa bermain judi online di zaman sekarang bisa lebih berbahaya dari pada narkoba, karena ketika sudah kecanduan, bisa merusak diri sendiri, keluarga, dan juga bisa merusak instansi POLRI.

"Anggota Polri Khususnya personel Polres HST dilarang keras melakukan perjudian apapun bentuknya, baik secara daring maupun konvensional" pungkas Beliau.

Selain itu, pemeriksaan ini juga bertujuan untuk mencegah pelanggaran kode etik dan tindak pidana bagi personel yang bisa merusak citra instansi POLRI. Tutupnya

Pemindahan Pataka Polda Kalsel Ke Mako Baru Di Banjarbaru


Besok seluruh anggota Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) akan berkantor di Markas Komando (Mako) Polda Kalsel yang baru di Banjarbaru. Peristiwa penting ini akan ditandai dengan Upacara Pemindahan Pataka Polda Kalsel "Tunggal Dharma Visuda" dari Mako Polda lama di Banjarmasin ke Mako Polda baru di Banjarbaru.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H. mengatakan Upacara pemindahan ini dijadwalkan berlangsung besok, pada hari Jumat 21 Juni 2024, dipimpin langsung Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H., dihadiri Wakapolda, Irwasda dan Pejabat Utama Polda Kalsel.

Pemindahan ini akan menjadi tonggak sejarah bagi Polda Kalsel, Pataka "Tunggal Dharma Visuda" yang selama ini menjadi simbol kehormatan dan semangat juang Polda Kalsel akan diarak dari markas lama ke markas baru sebagai bagian dari serangkaian prosesi seremonial yang telah dipersiapkan dengan matang.

Kombes Pol Adam Erwindi menyatakan bahwa pemindahan ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan kepolisian kepada masyarakat. "Dengan fasilitas yang lebih modern dan lokasi yang lebih strategis di Banjarbaru, kami berharap dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat," ujarnya.

Upacara pemindahan markas ini juga sejalan dengan upaya pemerintah untuk memperkuat infrastruktur dan efisiensi operasional di wilayah Kalimantan Selatan.

Dengan pemindahan ini, seluruh kegiatan operasional Polda Kalsel akan resmi dilaksanakan di Mako Polda yang baru, yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung untuk mendukung tugas-tugas kepolisian. Semoga dengan adanya markas baru ini, Polda Kalsel dapat semakin optimal dalam menjalankan tugas dan fungsinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kalimantan Selatan.

Senin, 17 Juni 2024

Hari Raya Idul Adha 1445 H / 2024 M, Polres HST Laksanakan Pemotongan Hewan Kurban 2 Sapi dan 8 Kambing



Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Sudah tradisi setiap tahun pada perayaan hari raya Idul Adha, Polres HST mengadakan kegiatan qurban. Kali ini perayaan hari raya Idul Adha 10 Dzulhijah 1445 H / 2024 M dengan melaksanakan pemotongan hewan qurban dilaksanakan di asrama pagat 4 Polres HST , Senin 17/6/2024

Kegiatan tersebut dipimpin Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K. didampingi Ketua Bhayangkari Cab. HST dan Waka Polres, Para Kabag, Kasatfung dan personil serta PNS Polres HST. Hewan yang akan diqurban berupa 2 ekor Sapi dan 8 ekor kambing

". Kapolres HST berharap kepada masyarakat khususnya warga kabupaten HST agar menjaga kerukunan dan saling berbagi dengan sesama di hari Raya Idul Adha ini.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, semoga bisa melekatkan kita (Polri) dengan warga khusus Warga Kabupaten Hulu Sungai Tengah

Terkait kegiatan qurban ini, Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K mengatakan, “Daging qurban tersebut langsung dibagikan atau disalurkan melalui para bhabinkamtibmas terhadap kaum dhuafa diwilayah binaannya masing – masing dan masyarakat sekitar asrama pagat polres HST” ungkapnya. 

Polda Kalsel Kurban 192 Ekor Sapi dan 62 Ekor Kambing di Hari Idul Adha 1445 H




Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) turut serta dalam merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H dengan pemotongan hewan kurban yang diselenggarakan di Aspol Bina Brata, Banjarmasin, Senin (17/6/2024).

Sebanyak 192 ekor Sapi dan 62 ekor Kambing telah disiapkan untuk kurban oleh Polda Kalsel dan Polres Jajaran dalam rangka memperingati Idul Adha 1445 H. Kegiatan pemotongan hewan kurban ini dilakukan sebagai wujud dari kegiatan sosial dan juga sebagai bagian dari keterlibatan aktif Polda Kalsel dalam memelihara tradisi keagamaan masyarakat.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H. mengatakan, Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H. dalam sambutannya mengungkapkan penyembelihan hewan kurban memiliki makna yang sangat penting dan baik bagi umat manusia. Dari kacamata agama merupakan ibadah yang tinggi nilainya dan hukumnya Sunah Muakkad yaitu sunah yang mendekati wajib untuk dilaksanakan seriap tahun bagi yang mampu.

“Hewan yang kita kurbankan nantinya Insya Allah akan menjadi kendaraan kita di akhirat kelak,” ucapnya.

Kemudian, lanjut Kapolda Kalsel, dari kacamata sosial, ibadah kurban manfaatmya sangat besat bagi masyarakat khususynya bagi kalangan tidak mampu (Fakir miskin / dhuafa) untuk bias menikmatai dan mensyukuri nikmat dari Allah SWT melalui ibadah kurban dari orang yang mampu.

“Ibadah kurban bukan sekedar menyembelih hewan semata, namun juga melibatkan nilai-nilai kebersamaan, kepedulian sosial dan pengorbanan,” pungkas Kapolda Kalsel.

“Mari kita terus menjaga semangat ini setelah Idul Adha berlalu dengan saling membantu, berbagi rezeki dan berkontribusi dalam memajukan kemaslahatan umat dan masyarakat,” tambahnya.

Acara pemotongan hewan kurban ini juga dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Lynda Winarto, Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.H., S.I.K., M.H., Irwasda Polda Kalsel beserta Pejabat Utama Polda Kalsel, Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel dan Kapolresta Banjarmasin.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan dapat semakin mempererat tali silaturahmi antara Polda Kalsel dengan masyarakat serta memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah-tengah masyarakat Kalimantan Selatan.

Kapolri: Idul Adha Momentum Jaga Toleransi




Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mengucapkan selamat Iduladha 1445 Hijriyah kepada umat Islam yang merayakan. 

“Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah mohon maaf lahir dan batin,” ungkap Jenderal Sigit, Senin (17/6/24).

Pada hakikatnya, ujar Kapolri, Hari Raya Idul Adha menjadi momentum dalam memperingati peristiwa ketika Nabi Ibrahim AS bersedia mengorbankan putranya Nabi Ismail AS sebagai wujud kepatuhan terhadap Allah SWT. Momentum ini, disebut Jenderal Sigit harus menjadi pengingat agar semangat toleransi harus terus digaungkan.

“Mari bersama memperingati Hari Raya kurban dengan semangat toleransi dan persatuan kesatuan untuk menjaga utuhnya kebhinekaan,” ujarnya.

Jajaran pejabat utama (PJU) Mabes Polri pun melakukan salat Idul Adha di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri. Khutbah dalam Salat Idul Adha pun diisi oleh Wakil Rektor III Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta Prof. Ali Munhanif, M.A., Ph.D.

Kadiv Humas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho menyatakan, dalam momentum ini terdapat 8.583 hewan kurban. Terdiri dari 5.209 sapi dan 3.374 kambing.

Dari ribuan hewan kurban itu, 611 sapi dan 17 kambing hasil dikumpulkan di Satker Mabes Polri. Kemudian, di Polda jajaran 4.598 sapi dan 3.357 kambing.

“Untuk pendistribusian hewan qurban PJU Mabes diarahkan ke Komplek Polri, Asrama Polri, Ponpes dan Yayasan Yatim Piatu, Mako Polres. Serta Polsek se-Jabodetabek,” jelas Kadiv Humas.

Polres HST Bersama Instansi Terkait Laksanakan Pengamanan Sholat Idul Adha 1445 H / 2024




Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Selatan - Dalam rangka perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 H, Kepolisian Resor Hulu Sungai Tengah bersama Instansi Terkait melaksanakan pengamanan sholat id di wilkum Polres HST. Pengamanan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan Sholat Idul Adha berjalan dengan lancar, aman, dan tertib. Senin 17/6/2024
Kapolres Hulu Sungai Tengah, AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K. menyatakan bahwa pengamanan ini melibatkan seluruh personel Polres HST, baik dari satuan Sabhara, Lalu Lintas, Intelkam, hingga Reskrim dan instansi terkait. 

"Kami menurunkan personel yang disebar di berbagai titik pelaksanaan sholat Idul Adha, termasuk di masjid-masjid besar dan lapangan terbuka yang menjadi tempat utama pelaksanaan ibadah," ujarnya.

Pengamanan ini melibatkan kerjasama dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, TNI, dan Satpol PP. Selain itu, Polres HST juga melakukan koordinasi dengan panitia pelaksana sholat Idul Adha di masing-masing lokasi untuk memastikan semua persiapan telah dilakukan dengan baik.

Masyarakat yang melaksanakan sholat Idul Adha menyambut baik upaya pengamanan yang dilakukan oleh Polres HST. "Dengan adanya pengamanan ini, kami merasa lebih aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah," ujar salah satu warga.

Polres HST berharap, dengan pengamanan yang ketat dan koordinasi yang baik, pelaksanaan sholat Idul Adha tahun ini dapat berjalan dengan khidmat dan lancar. "Semoga kita semua dapat merayakan Idul Adha dengan penuh kedamaian dan kebersamaan," tutup Kapolres HST 

Bersama Instansi Terkait, Polres HST Laksanakan Pengamanan Ketat Malam Takbiran Idul Adha 1445 H / 2024 M


Polres Hulu Sungai Tengah (HST) Pada hari Minggu,16 Juni 2024 telah menyiapkan pengamanan ketat untuk menyambut malam takbiran dalam rangka perayaan Idul Adha 1445 H tahun 2024 M. Kesiapan ini ditunjukkan melalui penempatan personel keamanan di titik-titik strategis di seluruh wilayah hukum Polres HST.

Kapolres HST, AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K., menyatakan bahwa pengamanan malam takbiran merupakan prioritas utama Polres HST untuk memastikan keamanan dan kenyamanan selama perayaan Idul Adha. "Kami telah menyiapkan strategi pengamanan yang komprehensif, melibatkan personel terlatih dan peralatan pendukung yang memadai,"

Selain itu, Polres HST juga melakukan koordinasi intensif dengan pihak terkait, seperti TNI, Pemerintah Daerah, dan tokoh masyarakat, guna memastikan sinergi dalam menjaga situasi keamanan yang kondusif. Pemeriksaan kendaraan bermotor dan patroli intensif juga dilakukan untuk mencegah gangguan keamanan yang mungkin terjadi.

Masyarakat diminta untuk bekerjasama dengan kepolisian dengan melaporkan segala aktivitas mencurigakan yang dapat mengganggu ketertiban umum selama malam takbiran. Polres HST berharap dengan upaya ini, perayaan Idul Adha dapat berlangsung dengan aman dan damai bagi seluruh masyarakat di wilayah hukumnya.

Minggu, 16 Juni 2024

Polres HST Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Malam Takbiran Idul Adha 1445 H/ 2024 M



Polres Hulu Sungai Tengah (HST) Polda Kalimantan Selatan - Polres HST telah melaksanakan Apel Kesiapan Pengamanan Malam Takbiran dalam rangka menyambut perayaan Idul Adha 1445 H tahun 2024 M. Apel yang dilaksanakan pada hari ini, Minggu, 16 Juni 2024 bertempat di halaman kantor Pemda, dihadiri oleh puluhan personel Polres HST yang terdiri dari berbagai satuan.
Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolres HST, AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K., melalui Kabag Ops Kompol Maturidi, S.H yang dalam sambutannya menegaskan pentingnya kesiapan dan kekompakan seluruh anggota dalam mengamankan jalannya takbiran malam Idul Adha.

 "Kami berkomitmen untuk memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat selama perayaan ini berlangsung," ucapnya

Apel ini juga diikuti dengan pengecekan kesiapan peralatan dan sarana pengamanan yang akan digunakan, seperti kendaraan patroli dan personel yang ditempatkan di titik-titik strategis. Seluruh personel diminta untuk memastikan bahwa mereka siap bertugas dengan baik dan profesional dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Selain itu, Polres HST juga telah berkoordinasi dengan pihak terkait, termasuk Pemerintah Daerah dan tokoh masyarakat, guna memastikan kolaborasi yang sinergis dalam menjaga kondusifitas selama perayaan Idul Adha.

Diharapkan dengan pelaksanaan apel ini, Polres HST dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam merayakan Idul Adha tahun ini.

Sabtu, 15 Juni 2024

Kapolda Kalsel Semarakkan Bhayangkara Adventure Offroad 4x4 di Tanah Laut




Kepolisian Resot Tanah Laut (Polres Tala) menggelar kegiatan Bhayangkara Adventure Offroad 4x4 dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung di Mapolres setempat dengan dihadiri Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Winarto, S.H., M.H. dan Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Lynda Winarto, Sabtu (15/6/2024) pukul 09.00 Wita.

Kegiatan ini juga dirangkai dengan Bakti Sosial Pilkada Damai Tahun 2024 dengan memberikan bantuan paket sembako kepada Masyarakat kurang mampu, yang diserahkan langsung oleh Kapolda Kalsel, Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel, Wakapolda Kalsel, Irwasda dan Forkopimda Provinsi Kalsel.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H. mengatakan, dalam sambutannya Kapolda Kalsel menyampaikan bahwa offroad yang digelar hari ini, adalah salah satu cara untuk merayakan dan memeriahkan HUT Bhayangkara ke-78 dengan mengisi kegiatan – kegiatan positif. Salah satunya, melalui offroad yang merupakan cabang olahraga yang tidak hanya mencerminkan semangat petualang, tapi juga semangat pantang menyerah dalam menyelesaikan rute dan rintangan.

Beliau berharap, melalui Bhayangkara Adventure Offroad dapat menjadi sarana untuk lebih mempererat sinergitas dan komunikasi seluruh peserta. dan nilai plus lainnya kita dapat menikmati indahnya alam di rute yang akan kita lewati.

Irjen Pol Winarto pun berpesan kepada seluruh peserta Bhayangkara Adventure, untuk tetap mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan saat berkendara, jangan sampai kegiatan yang seharusnya terselenggara dengan suka cita ini, justru malah menyebabkan hal-hal yang tidak kita inginkan bersama.

“Mari kita nikmati Bhayangkara Adventure Offroad ini dengan semangat sportifitas dan persahabatan sehingga lebih bermakna untuk mempererat tali persudaraan dan meningkatkan semangat patriotisme,” pintanya.

Turut hadir Ketua DPRD Kalsel, Kapolda Kalsel, Kabinda Kalsel, Danlanal Banjarmasin, Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel, Wakapolda Kalsel, Pejabat Utama Polda Kalsel, Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel, Kapolres Banjarbaru, Kapolres Tanah Laut, Forkopimda Kabupaten Tanah Laut, dan Ketua IOF Pangda Kalsel.

Brigadir Yuvina, Sosok Polwan Cantik yang Piawai Berbahasa Isyarat dari Polresta Banyumas



Ada yang menarik dari pelaksanaan kegiatan Police Goes to School Polresta Banyumas di Sekolah Luar Biasa (SLB) B Yakut Purwokerto pagi tadi, Jumat (14/6/24). Pasalnya pada pelaksanaan kegiatan tersebut ada seseorang yang piawai menggunakan bahasa isyarat dan ternyata seorang Polwan.

Adalah Brigadir Yuvina Lusiana Dewi, SH, Polwan berusia 27 tahun asal Polresta Banyumas Polda Jateng. Ia nampak piawai menggunakan bahasa isyarat ketika berkomunikasi dengan anak-anak tuna rungu untuk menyampaikan materi tentang rambu-rambu lalu lintas dan tata cara aman bersekolah.

Polwan yang sehari-hari bertugas di fungsi Sat Binmas Polresta Banyumas ini tertarik dengan bahasa isyarat karna memang suka belajar berbagai bahasa. Sebelumnya, Brigadir Yuvina telah menguasai dua bahasa asing yaitu bahasa Inggris dan Perancis.

"Awalnya saya memang suka belajar bahasa asing, kemudian saya berusaha belajar dan mendalami bahasa isyarat dengan guru SLB sejak bulan Desember tahun 2022 lalu hingga sekarang", ungkapnya.

Menurut Brigadir Yuvina, Polresta Banyumas dengan SLB B Yakut Purwokerto memang telah menjalin komunikasi yang baik dan sering berkegiatan bersama untuk memberikan penyuluhan kepada siswa siswi SLB.

Dia juga sangat bersyukur ketika diberi kesempatan secara rutin untuk dapat bertatap muka berbagi ilmu dan pengetahuan di sekolah tersebut.

"Dengan belajar bahasa isyarat, tentunya hal ini dapat meningkatkan rasa syukur saya ketika bersama-sama dengan anak-anak disabilitas yang luar biasa hebat meskipun memiliki keterbatasan", ungkapnya.

Dia juga berharap semoga anak-anak disabilitas khususnya penderita tuna rungu memiliki semangat untuk terus berkarya, berprestasi, tidak berkecil hati dan optimis menggapai cita-cita meskipun memiliki keterbatasan.

Sementara itu, Kapolresta Banyumas Kombes Pol Edy Suranta Sitepu SIK, MH, melalui Kasi Humas AKP Siti Nurhayati, mengatakan bahwa ketrampilan bahasa isyarat yang dimiliki Brigadir Yuvina ini menjadi kebanggan institusi Polresta Banyumas karena merupakan nilai plus personil Polwan untuk dapat bermanfaat bagi sesama.

Selain itu, kemampuan bahasa isyarat juga merupakan salah satu implementasi road map program prioritas Kapolri untuk transformasi menuju Polri yang Presisi, yakni membangun sarana prasarana yang berorientasi pada HAM dan kelompok rentan.

"Dengan keterampilan menggunakan bahasa isyarat yang dimiliki Bripda Yuvina, tentunya akan sangat berguna bagi disabilitas tunarungu dan tunawicara untuk memperoleh informasi," ujar Kasi Humas.

(PID Presisi Humas Polresta Banyumas)

Polres HST Gelar Perlombaan Egrang dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024




Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Selatan - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Kepolisian Resor Hulu Sungai Tengah menggelar perlombaan egrang yang meriah di Lapangan Dwi Warna, Barabai Kab HST. Sabtu 15/6/2024
Perlombaan egrang ini diadakan sebagai salah satu upaya Polres HST untuk melestarikan budaya dan permainan tradisional Indonesia, sekaligus mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat. Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K melalui Wakapolres Kompol I Nyoman Widiarsana, S.H dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk selalu dekat dengan masyarakat serta ikut berperan aktif dalam menjaga dan melestarikan budaya bangsa.

"Perlombaan egrang ini tidak hanya sebagai ajang hiburan, tetapi juga sebagai sarana untuk membangun kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi antara polisi dan masyarakat. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan semakin memperkuat sinergi kita semua dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Hulu Sungai Tengah," ujarnya

Acara perlombaan dimulai pada pukul 08.00 WITA dengan berbagai kategori lomba, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Para peserta terlihat antusias dan bersemangat mengikuti setiap tahapan perlombaan, meskipun beberapa kali terjadi jatuh-bangun yang menambah keceriaan suasana. 

Masyarakat yang hadir memberikan respon positif terhadap acara ini. kegiatan seperti ini sangat bagus untuk mengenalkan kembali permainan tradisional kepada generasi muda. "Anak-anak sekarang lebih banyak bermain gadget, jadi perlombaan seperti ini sangat baik untuk mengenalkan mereka pada permainan tradisional yang penuh kebersamaan dan keceriaan.

Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 ini menjadi momentum penting bagi Polres HST untuk terus berinovasi dan berperan aktif dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat, sekaligus mempererat hubungan yang harmonis antara polisi dan masyarakat.

Meriahkan Hari Bhayangkara ke 78, Polres HST Gelar Perlombaan Balogo Se - Banua 6





Polres Hulu Sungai Tengah Polda Kalimantan Selatan - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Hulu Sungai Tengah menggelar perlombaan balogo Se - Banua 6" di Lapangan Tenis Murakata kab HST. Minggu, 15 Juni 2024.

Acara ini dihadiri Forkopimda HST/ mewakili, anggota Polres HST dan masyarakat yang turut serta memeriahkan acara lomba balogo.
Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K yang diwakili Wakapolres HST Kompol I Nyoman Widiarsana, S.H dalam sambutannya mengatakan bahwa perlombaan balogo ini merupakan salah satu bentuk upaya untuk melestarikan budaya lokal sekaligus mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat. "Kami ingin menjadikan Hari Bhayangkara sebagai momentum untuk lebih dekat dengan masyarakat, salah satunya melalui kegiatan yang menggali kearifan lokal seperti balogo ini," ujarnya.

Perlombaan balogo Sebanua 6 ini diikuti oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Selain menjadi ajang kompetisi, acara ini juga menjadi sarana rekreasi dan hiburan bagi warga HST.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. "Kami berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan setiap tahunnya dan semakin mempererat ikatan antara Polri dan masyarakat," tutupnya

Perlombaan balogo Se banua 6 ini tidak hanya menjadi ajang olahraga tradisional, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan dan persatuan dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-78. Semoga ke depannya, sinergi antara Polri dan masyarakat HST semakin kuat dan harmonis.