Senin, 22 April 2019

Kapolres HST Melakukan Pengecekan Terhadap Anggota Yang Melaksanakan Pengamanan Rapat Pleno di PPK se Kab. HST



Polres Hulu Sungai Tengah – Dalam rangka menciptakan suasana yang aman setelah pemungutan suara pemilu 2019 telah dilaksanakan kegiatan Pengecekan Tempat Penyimpanan Kotak Surat Suara Di PPK Wilayah Kabupaten HST, Kapolres HST AKBP Sabana Atmojo, S.I.K, M.H dan PJU Polres HST yang dibagi menjadi Tiga Rayon melakukan peninjauan Kantor PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) di wilayah Kabupaten HST , Senin (22/04/2019).

Kegiatan peninjauan ini dilakukan untuk memastikan pengamanan logistik Pemilu 2019 yang telah tiba di Kantor PPK usai tahapan pemungutan dan penghitungan suara di tingkat TPS/PPS masing-masing Desa serta Kelurahan.

“Peninjauan ini untuk memastikan logistik Pemilu 2019 yang telah digeser dari tingkat PPS ke tingkat PPK, tiba dengan kondisi baik dan aman, dikawal dan dijaga oleh personel polri yang telah diploting menjaga Kantor PPK dan pelaksanaan rapat Pleno ditingkat PPK berjalan aman dan lancar” ungkap Kapolres.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres HST AKBP Sabana, Atmojo, S.I.K, M.H memberikan arahan kepada anggota dan petugas PPK untuk bersama-sama memiliki tanggung jawab dalam mengamankan logistik surat suara dan jalannya rekapitulasi perhitungan suara tingkat PPK pemilu 2019.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar